Oops! Sorry!!


This site doesn't support Internet Explorer. Please use a modern browser like Chrome, Firefox or Edge.

Sudut

Visitor's Corner

Sejarah Keluarga Besar FGA Centre Penang

Keluarga Besar FGA Centre didirikan pada tanggal 1 Januari 1983 di Penang. Pada masa itu dikenal dengan nama Spring Tide Chapel karena bertempat di Spring Tide Hotel. Setelah beberapa waktu Spring Tide Chapel bertukar nama menjadi Full Gospel Ministries.

Pada tahun 1986 tepatnya pada bulan Maret, Full Gospel Ministries bergabung dengan Full Gospel Assembly Kuala Lumpur (FGA KL) dan bertukar nama menjadi Full Gospel Assembly Penang (FGA Penang) atau dalam terjemahan bahasa Malaysia adalah Sidang Injil Sepenuh Penang.

Pada tahun 1988 FGA Penang berpindah ke sebuah bioskop lama (GALA) di Lorong Abu Siti dekat KOMTAR dan di tempat ini diadakan ibadah raya pertama tepat pada hari Krismas. Pada tahun 1989 FGA KL memberi autonomi kepada FGA Penang untuk mandiri.

FGA Penang telah bertukar nama kepada FGA Centre Penang dan telah terdaftar di Kerajaan Malaysia dan juga terdaftar sebagai anggota National Evangelical Christian Fellowship (NECF)

PERMULAAN KELUARGA BESAR FGA CENTRE PENANG

FGA Centre Penang memulai Pelayanan Ibadah Bahasa

Malaysia pada bulan Maret 1992, tujuan awal adalah untuk melayani Mahasiswa dari Sabah dan Sarawak yang pada masa itu belajar di Universiti Sains Malaysia (USM). Tetapi beberapa bulan selepas pelayanan ini dimulai, Pastor Esther Toh (Pengasas Kebaktian Bahasa Malaysia) dan Pastor Eddie Fong dipimpin Tuhan untuk bertemu dengan pekerja-pekerja kilang dari Indonesia.

Rombongan pertama yang mereka jangkau termasuk sdri Nurintan Siregar (yang sekarang menggembalakan gereja di GBI Panipahan, Riau). Setelah itu mereka berjumpa dengan rombongan kedua yang dipimpin oleh Ibu Ona Samosir dan rombongan ketiga adalah dipimpin olen lbu Ellis Sihombing.

Pada bulan September 1992 bermula ibadah pertama bahasa Malaysia-Indonesia dengan jumlah jemaat 30 orang. Pada pertengahan tahun 1993 jemaat sudah bertambah melebihi 120 orang. Pelayanan ini terus berkembang sehingga hari ini dimana kita diberkati dengan dua belas Sidang dengan purata jemaat seramai 1100 orang.

SIAPAKAH KELUARGA BESAR FGA CENTRE PENANG

Keluarga Besar FGA Centre Penang adalah gereja sel yang bertujuan Alkitabiah untuk melanjutkan Kerajaan Tuhan.

SELAMAT DATANG KE KELUARGA BESAR FGA CENTRE PENANG

Keluarga Besar FGA Centre Penang adalah suatu komunitas orang Kristen yang bersatu hati untuk membangun perhubungan akrab dalam suatu persekutuan yang erat. Di sini kami ingin agar setiap anggota dapat bertumbuh secara rohani melalui Firman Tuhan dan tertanam di dalam sebuah kelompok kecil yang disebut kelompok sel. Namun demikian, kerinduan kami yang paling utama ialah setiap anggota mengutamakan Tuhan dan kehendak-Nya dalam kehidupan mereka.

Maka dengan ini saya mendorong anda untuk beribadah bersama-sama dengan kami dengan setia dan ikutilah setiap aktiviti-aktiviti yang kami jalankan di gereja ini. Kami sangat berbesar hati menerima kedatangan anda ke gereja ini.

Tuhan memberkati dan memelihara kita senantiasa.

LIM HEOK HOOI
Senior Elder
FGA Centre Penang

SIAPAKAH KELUARGA BESAR FGA CENTRE PENANG?

KATA PENGHANTAR

Dari Elder/Executive Pastor Keluarga Besar FGA Center Penang.

Shalom! Puji Tuhan dan selamat bertemu walaupun hanya melalui selebaran ini.

Saudara, Keluarga FGA Centre Penang dengan sungguh-sungguh berusaha mengamalkan nilai-nilai Alkitabiah dalam kehidupan dan pelayanan gereja. Nilai-nilai seperti:

A. Nilai – Kekeluargaan B. Nilai – Kesungguhan C. Nilai - Kesetiaan

Dari 3 nilai-nilai ini, nilai yang menjadi ciri khas FGA Centre Penang adalah nilai - Kekeluargaan. Karena kita percaya Gereja adalah Keluarga Allah Bapa. Untuk mengaplikasikan nilai ini maka kita menghargai:

1. Kesatuan/Harmoni
2. Sikap saling menerima dan saling mengasihi
3. Sikap saling memberkati
4. Sikap saling meneguhkan dan menegur

Ps Alan Tan

Gereja adalah keluarga Allah Bapa. Oleh kerana itu, kita menggalakkan semua jemaat untuk bergabung dalam Komsel. Komsel adalah tempat perhubungan kekeluargaan itu diekspresikan. Dalam Komsel, semua jemaat diperhatikan oleh pemimpin dan wakil pemimpin sel atau kakak-kakak rohani. Semua jemaat akan digembalakan secara tidak langsung oleh Gembala Sidang melalui kakak-kakak rohani ini.

Saya berharap saudara boleh memahami dan menerima Ciri Khas FGA Centre Penang, yaitu bahawa kita adalah keluarga Allah Bapa. Sewaktu saudara ada di Semenanjung Malaysia dan juga selepas saudara kembali ke tempat asal saudara.

KATA-KATA PENEGUHAN Bagi Pelawat dan Teman Baru

Kisah Para Rasul 17:24-28

Allah yang telah menjadikan bumi dan segala isinya, la, yang adalah Tuhan atas langit dan bumi, tidak diam dalam kuil-kuil buatan tangan manusia, dan juga tidak dilayani oleh tangan manusia, seolah-olah la kekurangan apa-apa, karena Dialah yang memberikan hidup dan nafas dan segala sesuatu kepada semua orang. Dari satu orang saja la telah menjadikan semua bangsa dan umat manusia untuk mendiami seluruh muka bumi dan la telah menentukan musim-musim bagi mereka dan batas-batas kediaman mereka, supaya mereka mencari Dia dan mudah-mudahan menjamah dan menemukan Dia, walaupun la tidak jauh dari kita masing-masing. Sebab di dalam Dia kita hidup, kita bergerak, kita ada, seperti yang telah juga dikatakan oleh pujangga-pujanggamu: Sebab kita ini dari keturunan Allah juga.

Kebenaran Tentang Keselamatan Jiwa

Apakah Kehilangan yang Terbesar?

Kita semua mengetahui bahwa keselamatan jiwa kita adalah hal yang sangat penting dalam kehidupan kita. Seandainya kita kehilangan uang ataupun kedudukan, itu merupakan kehilangan yang cukup besar. Dan jika kita kehilangan kesehatan, penglihatan ataupun pendengaran kita maka itu juga suatu kehilangan yang besar.

Tapi tahukah saudara bahwa kehilangan yang terbesar dalam hidup ialah kehilangan jiwa? Firman Tuhan mengatakan di dalam Injil Matius 16:26 demikian; "Apakah gunanya seseorang memperoleh seluruh dunia ini, tapi jiwanya binasa?" Adalah tidak mungkin bagi seseorang untuk memperoleh seluruh dunia ini, kalaupun hal itu terjadi, semua itu sia-sia kalau jiwanya terhilang (binasa). Firman Tuhan mengatakan di dalam Surat Ibrani 9:27 demikian; "Dan sama seperti manusia ditetapkan untuk mati hanya satu kali saja, dan sesudah itu dihakimi".

Adakah lagi kesempatan sesudah kematian?

Alkitab tidak mengatakan adanya suatu kesempatan lagi kepada kita sesudah kita meninggalkan dunia ini. Kematian akan menutup semua kesempatan kepada seseorang untuk diselamatkan. Jadi selagi masih ada kesempatan, marilah kita terima keselamatan jiwa kita.

Hanya Ada Satu Jalan Ke Sorga

Buku Yohanes 14:6 berkata; "Akulah Jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak seorangpun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku". Ayat ini mengatakan bahawa Yesus lah satu-satunya jalan ke sorga. Apakah anda sudah pasti tentang keselamatan anda? Jika belum terimalah sekarang Tuhan Yesus itu sebagai juruselamat anda. Dalam hidup ini tidak ada urusan yang lebih penting daripada keselamatan jiwa!

Bagaimanakah memiliki keselamatan tersebut?

Untuk memiliki keselamatan, seseorang itu harus memiliki Yesus, kerana keselamatan bukan terletak pada apa yang kita pikirkan mengenai Yesus (pendapat kita tentang Yesus) tetapi ia tentang memiliki hubungan peribadi dengan Yesus.

Mahukah anda memiliki Yesus? Yang sekaligus berarti memiliki keselamatan jiwa anda?

Jika saudara bersedia, kami mempunyai berita baik bagi anda. Karena buku Wahyu 3:20 mengatakan: "Lihat Aku berdiri di muka pintu dan mengetuk jikalau ada orang yang mendengarkan suara-Ku dan membuka pintu, Aku akan masuk mendapatkannya dan Aku akan makan bersama-sama dengan dia, dan ia bersama-sama dengan Aku." Sekarang buka pintu hati anda dan terimalah Yesus masuk sebagai Tuhan dan Juruselamat.

1 Yohanes 5:12 mengatakan: "Barangsiapa memiliki Anak, ia memiliki hidup, barangsiapa tidak memiliki Anak, ia tidak memiliki hidup." Betapa jelasnya ayat ini! Hidup yang kekal ada pada Yesus! Siapa yang memiliki Yesus ia memiliki hidup yang kekal.

Untuk menjadi seorang jutawan seseorang itu harus memiliki uang sejumlah jutaan dan untuk menjadi seorang Kristen yang sejati, seseorang itu harus memiliki Yesus Kristus.

Jadi jikalau kita tidak memiliki Yesus, walaupun kita sudah menjadi anggota gereja atau sudah dibaptis air, kita masih juga belum memiliki hidup yang kekal. Nah, saudara yang kekasih, maukah anda memiliki Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat anda? Tidakkah anda mau semua dosa anda dihapuskan dan diampuni dan dilupakan Tuhan? Sehingga anda mempunyai kesempatan memulai suatu hidup yang baru seolah-olah anda itu belum pernah berbuat dosa? Tidak kah anda suka mendapatkan kelahiran baru dan menjadi anak-anak Allah?

Tidak kah anda suka menjadi warganegara kerajaan Sorga, di mana anda tidak akan pernah sakit lagi, tidak ada kesusahan lagi, tidak ada kebencian lagi, tidak ada kematian lagi dan tinggal bersama Allah pencipta alam semesta ini?

Doa Keselamatan/Menerima Tuhan Yesus

Mahukah anda menjadi warga Kerajaan Sorga? Kalau anda mahu, mari ucapkan doa berikut ini:

Oh... Tuhan Yesus, terima kasih kerana Engkau masih memberikan saya hidup sampai hari ini. Hari ini Engkau telah mengetuk pintu hati saya, kerana Engkau mengasihi saya. Sekarang ya Tuhan, saya buka pintu hati saya dan mengundang Engkau masuk menjadi Tuhan dan Juruselamat peribadi saya. Saya bertobat dari semua dosa saya. Saya percaya Tuhan Yesus adalah Anak Allah yang sudah mati untuk dosa-dosa saya, telah bangkit dari antara orang mati dan sekarang ada di Sorga. Tuliskanlah nama saya dalam kitab kehidupan-Mu dan tolonglah saya untuk mengikuti Engkau seumur hidupku.
Amin

Pelayanan Keluarga Besar FGA Centre di Medan

Church GVI Maturia

Medan

Persekutuan Keluarga Besar FGAC

@ Indonesia

BAGAIMANA DENGAN MASA DEPANKU?

(Yeremia 29:11)

Setiap tahun selalu ada jiwa baru yang datang ke Malaysia untuk bekerja. Pada waktu yang sama setiap tahun ada jemaat yang akan pulang ke tanah air mereka. Apa yang kami dapati ialah ada banyak jemaat yang tertekan saat mereka harus pulang ke negara asal mereka.

Berdasar pengalaman kami, jemaat-jemaat yang akan pulang seringkali bertanya persoalan-persoalan yang hampir sama. Oleh sebab itu pihak gereja ingin memberikan saran-saran yang bersesuaian dengan Firman Tuhan supaya mengurangkan tekanan dan berharap dapat mengatasi pergumulan mereka. Ini bukan satu-satunya jawaban yang mutlak tetapi kami berharap jemaat tersebut dapat membuat keputusan yang tepat.

Saran-saran ini adalah berdasarkan pengalaman-pengalaman kami selama ini. Oleh sebab itu, kami yakin saran-saran ini amat berguna bagi mereka.

Berikut adalah pertanyaan-pertanyaan dan saran-saran yang kami berikan:

1. Saya belum bersedia untuk pulang. Saya tidak pasti apakah saya akan dapat pekerjaan di tempat asal saya.

Saran: Mereka ini sebenarnya khawatir akan masa depan mereka dan sukar untuk menerima perubahan yang besar ketika mereka berada di tempat asal mereka nanti. Bacalah 1 Petrus 5:7. Renungkan juga Matius 6:25-34 dan Mazmur 23.

Ingat! Jangan khawatir kerana jika Tuhan yang memimpin saudara Dia pasti sanggup memelihara saudara. Sebab itu:

a. Carilah dahulu kehendak Allah dalam hidup saudara (Matius 6:33)
b. Bekerjalah dengan rajin (Amsal 10:4; 12:24; 13:4 dan 6:6)
c. Simpan uang saudara. Jangan boros. Ini dapat menolong anda untuk memulai suatu usaha.
d. Bangun hubungan dengan teman atau ahli keluarga untuk mendapatkan pekerjaan yang baru.

2. Saya khawatir tidak dapat menyesuaikan diri. Mungkin saya akan kembali bekerja di Malaysia.

Saran: Memang benar apabila anda sudah tinggal lama di Malaysia anda sudah biasa dengan keadaan itu. Apabila anda pulang, anda akan mengambil waktu untuk menyesuaikan diri anda dengan keadaan di tempat asal anda. Tetapi percayalah bahwa anda pasti akan dapat menyesuaikan diri anda. Jangan stress! Belajarlah mempercayai Tuhan dan jangan menuntut untuk menemukan keadaan yang sama seperti waktu anda ada di Malaysia. Coba renungkan Kisah 17:24-27. Seterusnya jika anda merasa tertekan kerana tidak ada pekerjaan yang sesuai maka kami menyarankan supaya saudara jangan lari dari tekanan. Bertekunlah di dalam Tuhan dan mintalah supaya Tuhan membuka jalan untuk saudara. Jangan kembali ke Malaysia hanya kerana anda ingin lari dari masalah. Renungkan Yakobus 1:5-8 dan Ibrani 11:6. Belajarlah untuk selalu mengikuti kehendak Tuhan. Asalkan saudara mahu bekerja, sebenarnya ada banyak kesempatan yang bisa anda kerjakan. Memang tidak akan sama dengan sebelumnya tetapi anda harus meraih kesempatan itu. Renungkan Pengkhotbah 11:5-6 dan Amsal 6:6.

a. Waktu anda masih di Malaysia, pikirkan usaha atau bisnis yang akan saudara mulakan ketika anda pulang ke tempat asal anda.

b. Kami mencadangkan beberapa peluang yang boleh anda pertimbangkan seperti berikut:
   a. Beli sebuah tanah dan tanam beberapa jenis tanaman yang dapat memberi hasil
   b. Beternak (ayam, bebek, sapi, babi, kambing dan lain-lain)
   c. Wiraswasta (jual kain, buah, menjahit dan lain-lain)

3. Saya tidak mempunyai tabungan/simpanan dan keluarga saya bergantung kepada saya.

Saran: Hal ini tidak diingini oleh siapapun. Ada banyak jemaat yang pulang tanpa ada tabungan sedikitpun. Pertanyaannya ialah mengapa tidak ada tabungan? Kemana semua uang gaji yang anda peroleh? Setelah diselidiki, maka kami mendapati mereka menghabiskan uang mereka untuk hal-hal yang tidak penting. Contoh: Berbelanja berlebihan (Handphone, pakaian yang bermerek dll), jalan-jalan tanpa tujuan (Diskotik, bioskop, pesta pora dll), makan makanan yang mahal-mahal, tanpa berpikir untuk menghemat uang. Jika anda sebagai harapan dari keluarga seharusnya uang itu anda simpan untuk masa depan. Nasihat kami ialah hidup bijaksana dan belajarlah menggunakan uang dengan baik. Jangan terpedaya dengan trend dunia masa kini. Renungkan Kisah 27:25 dan Amsal 10:22.

a. Tanya kepada diri sendiri apa yang anda perlukan. Anda harus dapat membedakan antara keperluan dengan keinginan. Contoh: Keperluan anda ialah makan, sabun, obat gigi dan lain-lain sedangkan keinginan ialah cat rambut, baju bermerek dan handphone yang canggih. (Amsal 21:17; 25:28). Jadilah bijak!
b. Buat bajet bulanan anda. Usahakan dari semua gaji anda, 40% digunakan untuk keperluan dan selebihnya disimpan untuk masa depan anda.
c. Anda bisa membantu keluarga dengan uang tetapi berpikirlah secara bijak jangan sampai anda pulang tanpa simpanan.

4. Keluarga saya tidak dapat menerima iman baru saya.

Saran: Ini sebuah tanggapan yang seringkali dialami oleh jemaat. Tapi anda tidak perlu khawatir dan merasa tertekan. Anda harus berdoa mulai dari sekarang supaya keluarga anda dilawat oleh Tuhan dan percaya bahawa ketika anda pulang hati mereka sudah diperbaharui oleh Tuhan.

a. Tunjukkan perubahan baik yang anda alami bersama dengan Tuhan. Jadilah terang dan garam di tengah-tengah keluarga anda. Renungkan Matius 5:16
b. Tetaplah menghormati orang tua walaupun mereka tidak bisa menerima iman baru anda. Pakailah roh yang lemah lembut untuk menunjukkan kebenaran kepada mereka.

5. Di manakah saya harus bergereja? Di tempat asal saya tidak ada gereja karismatik. Kalau ada pun sangat jauh. Gereja manakah yang harus saya pergi? Kepada siapa saya bisa meminta pertolongan jika saya perlu?

Saran: Kebanyakan jemaat datang dari gereja suku. Ketika anda mash berada di gereja ini, anda telah belajar membangun dan menikmati persekutuan dengan Tuhan melalui pola penyembahan yang benar. Tetapi pertanyaan di atas bukanlah alasan untuk anda tidak bisa berghairah dalam Tuhan. Justru di sanalah tempat pembuktian iman anda. Hidup anda seharusnya dapat menjadi berkat di komunitas dan keluarga anda. Renungkan Yohanes 4:19-24; Ibrani 13:17 dan Matius 25:112.

a. Berdoa dan ikuti pimpinan Tuhan yang akan membawa anda ke gereja yang hidup.
b. Bergabunglah dengan sebuah gereja lokal dan komit diri anda di sana.
c. Gereja FGA Centre Penang akan memberikan alamat-alamat gereja lokal yang bisa anda ikuti.

(Nama dan alamat gereja ini diberikan sebelum anda pulang ke Indonesia)

6 . Saya ingin berkahwin dan menetap di Malaysia

Saran: Beberapa orang memilih untuk menikah dan menetap di Malaysia. Renungkan 2 Korintus 6:10. 
a. Tidak ada yang menghalang anda untuk berkahwin di tempat ini asalkan itu datangnya dari Tuhan.
b. Pikirkan juga bahwa berkahwin di tempat ini tidak menjamin hidupmu akan aman. Sebab itu bergantung kepada motivasi anda. Pikirkan semasak-masaknya kerana jika tidak, anda akan terbawa-bawa dengan pemikiran bahawa cara ini adalah yang terbaik untuk mengubah hidup, tidak perduli apakah calon pasangan itu sudah lahir baru dan takut akan Tuhan atau tidak!

Jika anda ada sebarang pertanyaan sila berhubung dengan HP +60 111 7704537
no. kantor keluarga besar FGA Centre Penang